Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN IPS MODEL CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS V DI SD INPRES 2 SINEY
Nama: MUCHDAR
Tahun: 2019
Abstrak
Muchdar, A 322 16 001. Pengembangan Perangkat Pembelajaran IPS Model Contextual Teaching And Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas V di SD Inpres 2 Siney. Tesis, Program Studi Megister Pendidikan IPS, Program Pascasarjana, Universitas Tadulako. Pembimbing I: Lukman, Pembimbing II: Hasan. Permasalahan pembelajaran IPS di SD Inpres 2 Siney, dapat dikatakan masih belum bervariasi dalam menerapkan metode maupun model pembelajaran yang dapat diterapkan dalam pembelajaran IPS di kelas V. Melibatkan siswa dalam berbagai proses belajar, mengidentifikasi, mengajukan pertanyaan, dan menjawab pertanyaan dari pengalaman belajar IPS siswa. Siswa lebih banyak mendengarkan dan menunggu sajian dari guru dari pada mencari dan menemukan sendiri pengetahuan serta keterampilan yang dibutuhkan. Keadaan ini berdampak pada hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS di kelas V, yaitu rata-rata mencapai hanya 60%, hal ini tidak mencapai nilai Kriteria Ketuntasan Minimal siswa, yaitu 65%. Tujuan utama penelitian ini adalah mengembangkan perangkat pembelajaran IPS. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan (research and development) dengan empat tahapan 4-D yaitu define, design, develop, dan disseminate. Hasil penelitian menunjukkan perangkat pembelajaran yang dikembangkan menunjang proses pembelajaran IPS, dilihat dari aktivitas guru melaksanakan rencana pembelajaran 2,60% sampai dengan 4?ngan kriteria baik, komponen Contextual Teaching And Learning yang nampak pada aktivitas belajar siswa yaitu masyarakat belajar 3,33%, refleksi 3,13%, pemodelan 3,06%, penilaian autentik 2,88%, konstruktivisme 2,84%, inkuiri 2,81%, bertanya 2,63?ngan kriteria baik, respon siswa terhadap proses pembelajaran yang dilaksanakan, dan perangkat yang digunakan 90% menyatakan senang, hasil belajar siswa tuntas berdasarkan skor tercapai di atas 75?ri skor minimal, dan karakteristik instrumen yang digunakan reliabilitasnya ?0,75 dan sensitivitas butir soal ?0,30 dengan kriteria tuntas. Kata Kunci: Pengembangan Pembelajaran IPS Model Contextual Teaching And Learning, Hasil Belajar.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up