JudulPERAN CIVIC ENGAGEMENT DALAM IMPLEMENTASI PROGRAM ADIPURA DI KELURAHAN LASOANI KOTA PALU |
Nama: LISA SELVIANA |
Tahun: 2025 |
Abstrak Lisa Selviana, (2025). ‘‘Peran Civic Engagement dalam Implementasi Program Adipura di Kelurahan Lasoani Kota Palu”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Pembimbing Nasran. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) civic engagement dalam implementasi program adipura di masyarakat Kelurahan Lasoani Kota Palu. (2) faktor yang mempengaruhi civic engagement di Kelurahan Lasoani dalam program adipura. (3) upaya yang dilakukan Kelurahan Lasoani dalam mendukung keberhasilan program adipura. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 15 orang yang terdiri dari, Lurah Lasoani, 9 Ketua Rukun Warga/RW, 4 Warga Kelurahan Lasoani, Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Kota Palu. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) civic engagement atau keterlibatan warga Kelurahan Lasoani sangat penting dalam keberhasilan program adipura, indikator terbentuknya civic engagement yaitu kesadaran warga Kelurahan Lasoani yang sebagian besar belum memiliki kesadaran yang cukup tinggi dalam menjaga kebersihkan lingkungan, dan partisipasi warga Kelurahan Lasoani dalam program adipura masih cukup rendah. Sedangkan kriteria program adipura dapat diukur dari dua aspek yaitu aspek fisik dan non- fisik. Aspek fisik mencakup kebersihan jalan, pengelolaan sampah, keberadaan ruang terbuka hijau (RTH), pengendalian pencemaran udara, pengelolaan air limbah, ketersediaan sarana dan prasarana kebersihan, keindahan dan kerapian kota. Sedangkan aspek non-fisik mencakup sejauh mana komitmen pimpinan daerah terhadap pengelolaan lingkungan hidup, ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan, ketersediaan kelembagaan dan sumber daya, partisipasi masyarakat, inovasi, keterbukaan informasi, dan penghargaan terhadap jasa-jasa para pihak yang bekerjasama dalam pengelolaan lingkungan hidup. (2) faktor yang mempengaruhi civic engagement di Kelurahan Lasoani dalam program adipura yaitu pertama faktor penghambat mencakup kurangnya kesadaran masyarakat Kelurahan Lasoani akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, persepsi masyarakat Kelurahan Lasoani terkait penanganan sampah yang masih bertumpu pada pemerintah, dan terbatasnya lahan untuk pengumpulan dan pembuangan sampah akhir, kedua yaitu faktor pendukung yaitu sarana dan prasarana, dana, dan partisipasi masyarakat di Kelurahan Lasoani. (3) upaya yang dilakukan Kelurahan Lasoani dalam mendukung keberhasilan program adipura yaitu dengan cara aparat Kelurahan Lasoani melakukan sosialisasi dan edukasi terkait 3R reduce mengurangi, reuse menggunakan kembali, dan recycle mendaur ulang sampah yang ada di Kelurahan Lasoani. Kata Kunci: Civic Engagement, Program Adipura, Kebersihan Lingkungan |