Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulDAMPAK EKONOMI KELUARGA TERHADAP MINAT BELAJAR SISWA DI SMP NEGERI 6 PALU
Nama: NURUL SAFITRI
Tahun: 2020
Abstrak
ABSTRAK Nurul Safitri, 2020. Dampak Ekonomi Keluarga Terhadap Minat Belajar Siswa di SMP Negeri 6 Palu. Skripsi, Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Pembimbing Anthonius Palimbong Permasalahan dalam penelitian ini adalah: bagaimana dampak ekonomi keluarga terhadap minat belajar siswa SMP Negeri 6 Palu, tujuan dalam penelitian ini adalah: Untuk mengetahui bagaimana dampak ekonomi keluarga terhadap minat belajar siswa SMP Negeri 6 Palu. Jenis penelitian adalah deskriktif kualitatif. Jumlah informan dalam penelitian ini sebanyak 16 orang. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ekonomi keluarga berdampak pada minat belajar siswa di SMP Negeri 6 Palu, karena adanya tiga tingkatan kategori ekonomi keluarga yaitu: (1) status ekonomi rendah (2) status ekonomi sedang (3) status ekonomi tinggi. Anak yang berasal dari tingkatan ekonomi tinggi mempunyai dampak positif terhadap minat belajar di karenakan fasilitas yang memadai dan orang tua juga selalu memberikan dorongan/motivasi agar lebih giat lagi belajarnya. Kemudian anak yang berasal dari tingkatan ekonomi yang rendah mempunyai dampak negatif terhadap minat belajar karena kurangnya fasilitas yang diberikan orang tua serta terbatasnya keuangan keluarga dalam memenuhi kebutuhan anak. Kata Kunci : Dampak;Ekonomi Keluarga;Minat Belajar.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up