JudulDAMPAK KEBERADAAN PERUSAHAAN PT JAS MULIA DALAM MENGURANGI PENGANGGURAN DI DESA MINANGA TALLU KECAMATAN SUKAMAJU KABUPATEN LUWU UTARA |
Nama: Haslia |
Tahun: 2019 |
Abstrak HASLIA, A 32115 100Dengan judul penelitianDampak Dari Keberadaan Perusahaan PT.JAS MULIA Dalam Mengurangi Pengangguran Di Desa Minanga TalluKecamatan Sukamaju Kab.Luwu Utara, dibawa bimbingan AsepMahpudzpembimbing utama. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mendiskripsikan bentuk kebijakan Perusahaan PT. Jas Mulia dalam merekrut tenaga kerja lokal yang ada di desa Minanga Tallu Kecmatan Sukamaju Kabupaten Luwu Utara (2) Untuk mendiskripsikan respon masyarakat sekitar Desa Minanga Tallu Perusahaan PT. Jas Mulia Tentang Peluang Dan dampak Keberadaan Perusahaan Dalam Merekrut Warga. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan jenis penelitian kualitatif. Subjek penelitian berjumlah 10 orang. Pengumpulan data dengan menggunakan wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa Penerapan proses rekrutmen memulai beberapa tahapan dan syarat agar mendapatkan karyawan yang berkualitas dan pihak perusahaan PT. Jas Mulia juga memberikan kebijakan dalam merekrut tenaga kerja lokal yaitu dengan cara merekrut tenaga kerja lokal yang lulusan sarjana, lulusan SMA/SMP/ SD, tetapi dari pihak perusahaan tetap memberlakukan penempatan posisi pekerjaan sesuai dengan jenjang karir, dan saat adanya tenaga kerja lokal yang di pekerjakan di perusahaan, dari pihak HRD harus memperhatikan dan memastikan sebelum menempatkan karyawan di tempat yang memerlukan bidang ahli. Kemudian respon masyarakat yang positif dikarnakan masyarakat yang ada di Desa Minanga Tallu yang dulunya tidak mempunyai pekerjaan ataupun penghasilan yang tetap dengan adanya PT. Jas Mulia masyarakat bisa menambah penghasilan yang lebih tinggi, mengurangi tingkat pengangguran dan mencegah konflik-konflik antar pemuda yang terjadi di tenga-tenga masyarakat. |