JudulDAMPAK PENYALAHGUNAAN NARKOBA TERHADAP PERILAKU REMAJA DIKELURAHAN TONDO NGAPA KECAMATAN MANTIKULORE |
Nama: Recsha Indarto |
Tahun: 2019 |
Abstrak ABSTRAK Recsha Indarto A 321 12 034 (2019), “Dampak Penyalahgunaan Narkoba Terhadap Perilaku Remaja di Kelurahan Tondo Ngapa Kecamatan Mantikulore”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Jururan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing I Hj Widayati Puji Astuti, pembimbing II Hasdin. Tujuan penelitian ini (1) Untuk mengetahui penyalahgunaan narkoba terhadap remaja di kelurahan tondo ngapa kecamatan mantikulore (2) untuk mengetahui dampak penyalahgunaan narkoba terhadap remaja dan implikasinya bagi masyarakat secara keseluruhan. Jenis penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian berjumlah tujuh orang yang terdiri dari lurah, masyarakat setempat dua orang, remaja berjumlah empat orang yang juga menjadi subjek penelitian. Teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data yakni reduksi data, penyajian data, dan verivikasi/kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) bahwa remaja yang menggunakan narkoba dipengaruhi oleh faktor lingkungan dan pengawasan orang tua yang sangat kurang (2)Sebagai orang tua hendaknya secara dini memberikan dasar-dasar pendidikan agama dan penanaman moral kepada anak dilingkungan keluarga. Kata Kunci : Dampak ; Narkoba ; Perilaku ; Remaja |