JudulPendidikan Karakter Dalam Pembelajaran Sejarah Pada Siswa Kelas XI IPS Al-Kautsar Di MAN Insan Cendekia Kota Palu |
Nama: NUR ALIM |
Tahun: 2023 |
Abstrak Penelitian ini bertujuan (1) menjelaskan konsep pendidikan karakter di MAN Insan Cendekia Kota Palu, (2) menjelaskan penerapan pendidikan karakter dalam pembelajaran sejarah pada siswa kelas XI IPS Al-Kautsar di MAN Insan Cendekia Kota Palu, dan (3) menjelaskan nilai-nilai karakter yang diterapkan dalam pembelajaran sejarah pada siswa kelas XI IPS Al-Kautsar di MAN Insan Cendekia Kota Palu. Penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teknik reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Pendidikan karakter yang dilaksanakan di MAN Insan Cendekia Kota Palu mengacu pada kebijakan kurikulum pada Madrasah yang berbasis Boarding School dan Visi Misi MAN Insan Cendekia Kota Palu. (2) Penerapan pendidikan karakter dalam pembelajaran sejarah pada siswa kelas XI IPS Al-Kautsar di MAN Insan Cendekia Palu dilakukan melalui pengelolaan perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pendidikan karakter pada peserta didik dalam kelas. (3) Nilai-nilai karakter yang diterapkan dalam pembelajaran sejarah pada siswa kelas XI IPS Al-Kautsar di MAN Insan Cendekia Palu secara kolektif memuat 18 nilai karakter pendidikan budaya dan karakter bangsa yang ditetakan oleh Menteri Pendidikan Nasional Tahun 2010. |