Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPeran Guru Sejarah Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Di SMA Negeri 1 Sindue
Nama: RIANTI
Tahun: 2023
Abstrak
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) bagaimana peran guru sejarah dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SMAN 1 Sindue? (2) Apa faktor pendukung dan penghambat yang dihadapi guru dalam meninglkatkan motivasi belajar siswa di SMAN 1 Sindue. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mengetahui peran guru sejarah dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SMAN 1 Sindue (2) mengetahui faktor pendukung dan penghambat yang dihadapi guru dalam meninglkatkan motivasi belajar siswa di SMAN 1 Sindue. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif. Hasil penelitian ini guru sejarah telah berupaya memberikan motivasi kepada siswa untuk meningkatkan motivasi belajar siswa dengan menciptakan suasana kelas yang menyenangkan perhatian siswa akan tertuju pada guru saat memberikan motivasi kepada siswa, karena memberikan motivasi akan meningkatkan proses belajar siswa, adapun cara yang dilakukan guru dalam memotivasi siswa adalah memberikan nasihat, bimbingan, arahan. memberikan suport bagi siswa untuk lebih giat belajar dan guru selalu menggunakan metode mengajar secara bervariasi Serta menggunakan media dalam mengajar akan tetapi adanya hambatan guru dalam meningkatkan motivasi siswa yaitu tidak ada dorongan dalam diri siswa untuk belajar sehingga membuat siswa tersebut sulit untuk termotivasi. Kata Kunci : Peran, Guru dan Motivasi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up