JudulPelestarian Tradisi Tari Moduai Untuk Penyambutan Tamu Di Kabupaten Tolitoli |
Nama: EVI LESTARI SUPRIYANTO |
Tahun: 2023 |
Abstrak Evi Lestari Supriyanto; (2023) A31119074 yang berjudul Pelestarian Tradisi Tari Moduai Untuk Penyambutan Tamu Di Kabupaten Tolitoli. Skripsi program Pendidikan Sejarah. Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial.Fakultas keguruan dan ilmu Pendidikan Universitas Tadulako. Pembimbing Dr. Nuraedah S.Pd,M.Pd Rumusan Masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana Tata Cara Pelaksanaan Tari moduai Di Kabupaten Tolitoli? (2) Bagaimana Upaya Perlindungan Yang Dilakukan Terhadap Tari Moduai Di Kabupaten Tolitoli? (3) Bagaimana Upaya Pengembangan Tari Moduai Di Kabupaten Tolitoli. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan bagaimana sejarah dan tata cara pelaksanaan tari moduai di kabupaten Tolitoli? (2) Mendeskripsikan bagaimana upaya perlindungan yang dilakukan terhadap tari moduai di kabupaten Tolitoli? (3)Mendeskripsikan bagaimana upaya pengembangan yang dilakukan terhadap tari moduai di kabupaten Tolitoli. Metode yang dilakukan adalah metode penelitian kualitatif dan jenis penelitian deskriptif yakni kritik sumber, analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tarian moduai masih dilestarikan dengan dapat dilihat dari upaya perlindungan, pengembangan dan pemanfaatan yang dilakukan oleh pemerintah dan masyarakat kabupaten Tolitoli. Kegiatan pelestarian ini dilakukan rutin salah satu contohnya pemerintah selalu melibatkan kesenian tari moduai dalam setiap kegiatan yang diselenggarakan di kabupaten Tolitoli Kata Kunci: Sejarah, Perkembangan,Dero |