JudulSEJARAH TRADISI PADUNGKU PADA MASYARAKAT DI DESA MALEI KECAMATAN LAGE KABUPATEN POSO (1901-2022) |
Nama: ALMAYUNI BALANGO |
Tahun: 2023 |
Abstrak ABSTRAK Almayuni Balango, 2023. Sejarah Tradisi Padungku pada Masyarakat di desa Malei Kecamatan Lage Kabupaten Poso (1901-2022). Skripsi, Program Studi Pendidikan Sejarah, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Dosen Pembimbing Haliadi. Penelitian ini membahas: 1). Sejarah awal terbentuknya tradisi padungku di desa malei; 2). Proses pelaksanaan tradisi padungku di desa malei; 3). Pergeseran nilai budaya yang mempengaruhi tradisi padungku. Tujuan penelitian ini adalah: 1). Menguraikan sejarah awal terbentuknya tradisi padungku di desa malei; 2). Mengidentifikasi proses pelaksanaan tradisi padungku di desa malei; 3). Menganalisis pengaruh pergeseran nilai budaya pada pelaksanaan tradisi padungku. Jenis penelitian yang digunakan adalah metode penelitian sejarah dengan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu penelitian pustaka dan penelitian lapangan yang terdiri dari observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data terdiri dari tiga tahap yaitu verifikasi, kritik, dan interpretasi. Berdasarkan hasil penelitian tradisi padungku telah dilaksanakan jauh sebelum masuknya Belanda tahun 1901 serta menyebarkan agama kristen di desa malei. Tradisi padungku merupakan salah satu bentuk warisan budaya leluhur yang sampai sekarang masih tetap dilestarikan. Proses tradisi padungku dari tahun 1901 sudah mengalami banyak perubahan hingga pada tahun 2022. Masuknya agama kristen dan meningkatnya ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini mempengaruhi pergeseran nilai budaya dalam tradisi padungku. Kata Kunci; Sejarah dan Tradisi Padungku |