Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SEJARAH MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE INSIDE-OUTSIDE CIRCLE PADA SISWA KELAS X IPS 1 DI SMAN 2 PALU
Nama: AISYAH
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SEJARAH MELALUI PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE INSIDE OUTSIDE CIRCLE PADA SISWA KELAS IPS 1 SMA N 2 PALU Oleh Aisyah A31119058 Penelitian ini dilatar belakangi oleh sering munculnya kebosanan siswa saat pembelajaran Sejarah yang dikarenakan tidak adanya variasi model pembelajaran yang digunakan oleh guru mata pelajaran. Jika hal ini terus terjadi, maka akan berdampak pada penurunan prestasi belajar Sejarah siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar siswa setelah adanya tindakan untuk menerapkan pembelajaran kooperatif tipe Inside- Outside Circle dalam pembelajaran Sejarah di kelas X IPS 1 SMA Negeri 2 Palu. Pelaksanaan penelitian penerapan pembelajaran kooperatif tipe Inside- Outside Circle di SMA Negeri 2 Palu selama lebih kurang satu bulan. Selama penelitian penerapan pembelajaran kooperatif tipe Inside- Outside Circle, peneliti menemukan berbagai kendala, namun kendala-kendala tersebut dapat segera teratasi. Penelitian ini dibagi menjadi dua Siklus. Tujuannya adalah untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar siswa selama pelaksanaan tindakan. Setiap Siklus terbagi menjadi dua bagian terdiri dari pre-test yang tujuannya untuk mengetahui kemampuan awal siswa, dan post-test yang tujuannya mengetahui peningkatan prestasi belajar siswa setelah menerapkan pembelajaran kooperatif tipe Inside- Outside Circle dalam pembelajaran Sejarah. Rata-rata nilai siswa untuk pre-test Siklus I adalah sebesar 43,87. Sedangkan rata-rata nilai post-test Siklus I sebesar 68,06. Pada Siklus II terdapat peningkatan prestasi sebesar 76, 45. Pada tindakan post-test II nilai rata-rata siswa mengalami peningkatan Nilai tersebut sudah mencapai KKM yang berlaku yaitu 70,00. Kata kunci: Pembelajaran kooperatif tipe inside outside circle, SMA N 2 Palu pre test dan post test. Peningkatan prestasi belajar.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up