Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPenerapan Model Pembelajaran Kooperative Tipe (STAD) Untuk Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Sejarah Kelas X SMA Karuna Dipa
Nama: SITI SASMITA
Tahun: 2023
Abstrak
Siti Sasmita. 2023. Penerapan Model Pembelajaran Kooperative Tipe (STAD) Untuk Meningkatkan Keaktifan Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Sejarah Kelas X SMA Karuna Dipa. Skripsi Program Studi Pendidikan Sejarah. Jurusan Pendidikan IPS FKIP Universitas Tadulako. Pembimbing Misnah Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran kooperative tipe STAD. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, angket, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan Teknik analisis data kualitatif yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini dilakukan di SMA Karuna Dipa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD siswa menjadi lebih aktif dan lebih mampu bekerja sama dengan teman satu kelas, keaktifan belajar, kemampuan belajar, dan tanggung jawab belajar sejarah siswa meningkat, siswa juga dapat membangun kerja tim, kepemimpinan dan keterampilan sosial. Kata Kunci: Penerapan, Model Pembelajaran Kooperative Tipe (STAD), Keaktifan belajar

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up