Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Kesulitan Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPS Di Kelas VIII SMPN 2 Labuan
Nama: WAHDINA
Tahun: 2023
Abstrak
Permasalahan dalam penelitian ini adalah: (1) Apa saja faktor kesulitan belajar siswa pada mata pelajaran IPS di kelas VIII SMP N 2 Labuan (2) Apa saja upaya-upaya yang dilakukan oleh guru untuk mengatasi masalah kesulitan belajar yang dialami siswa pada mata pelajaran IPS di kelas VIII SMP N 2 Labuan. Tujuan penelitian ini adalah: (1) Mendeskripsikan faktor kesulitan belajar siswa di kelas VIII SMP N 2 Labuan (2) Mengetahui upaya-upaya yang dilakukan oleh guru untuk mengatasi masalah kesulitan belajar yang dialami siswa pada mata pelajaran IPS di kelas VIII SMP N 2 Labuan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan reduksi data, Penyajian data, dan Penarikan kesimpulan. hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi kesulitan belajar siswa terbagi atas dua faktor yaitu faktor internal dan eksternal. (1) Faktor internal terdiri dari: Kurangnya minat dan motivasi belajar, sikap siswa ribut di dalam kelas, kurangnya keterampilan membaca. Faktor eksternal terdiri dari: Kurangnya perhatian dan dukungan dari orang tua, sarana dan prasarananya belum lengkap, metode/model serta media pembelajaran yang tidak menarik, pengaruh pergaulan teman sebaya yang putus sekolah dan masyarakat sekitar yang tidak mendukung. Penggunaan handphone yang berlebihan. (2) Upaya yang diusahakan oleh guru adalah: Guru menayakan kembali materi yang belum mereka pahami, Penerapan metode pembelajaran terus dievaluasi oleh guru, Guru memberikan pujian dengan penghargaan kepada siswa yang berprestasi dan mengajarkan siswa untuk menggunakan tekonologi dengan bijak.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up