JudulPeran Kepala Sekolah Dalam Meningkatkan Kompetensi Guru Sejarah Di SMA Negeri 5 Palu |
Nama: ISTIQAMA |
Tahun: 2024 |
Abstrak ABSTRAK Istiqama.2024. Peran Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Kompetensi Guru Sejarah di SMA Negeri 5 Palu. Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako, Pembimbing Idrus Rore. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mendeskripsikan kompetensi guru sejarah di SMA Negeri 5 Palu. (2) Mendeskripsikan peran Kepala Sekolah Dalam meningkatkan kompetensi guru sejarah di SMA Negeri 5 Palu. (3) Mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat serta upaya yang dilakukan kepala sekolah dalam meningkatkan kompetensi guru sejarah di SMA Negeri 5 Palu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang menyajikan jenis penelitian secara deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui metode; 1) obsevasi; 2) wawancara; 3) dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Kompetensi guru sejarah di SMA Negeri 5 Palu sangat baik, mencakup berbagai aspek penting. Kompetensi pedagogik meliputi kemampuan menguasai kelas, menggunakan media pembelajaran yang bervariasi, dan menguasai metode belajar. Kompetensi kepribadian ditunjukkan melalui disiplin, tutur kata yang sopan, dan penampilan yang rapi. Kompetensi sosial terlihat dari kemampuan berkomunikasi yang baik dengan guru dan siswa. Kompetensi profesional mencakup penguasaan konsep, teori, dan fakta sejarah secara mendalam, serta pemahaman hubungan sebab-akibat dalam peristiwa sejarah. (2) Kepala sekolah berperan penting dalam meningkatkan kemampuan guru sejarah dengan mengatur workshop dan Bimbingan Teknis (Bimtek) supervisi. Kepala sekolah memfasilitasi pembelajaran. (3) Faktor pendukung peningkatan kompetensi guru Sejarah di SMA Negeri 5 Palu meliputi pelatihan, workshop, dan Bimtek, serta penyediaan fasilitas seperti buku teks, laptop, akses internet, peta sejarah, dan globe. Sementara itu, faktor penghambatnya adalah kurangnya komunikasi antara guru sejarah dan kepala sekolah. Solusinya adalah melakukan pelatihan dan pembinaan rutin untuk memperbaiki komunikasi dan kolaborasi antara keduanya guna meningkatkan profesionalisme dan efektivitas mengajar. Kata Kunci: Peran, Kepala Sekolah, dan Kompetensi. |