Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKepemimpinan Ambe Tondok Pada Budaya Tongkonan Dalam Pendidikan Karakter Anak
Nama: YULRAMIRANTI ALIK KARURUKAN
Tahun: 2022
Abstrak
ABSTRAK Yulramiranti Alik Karurukan, (2022). “Kepemimpinan Ambe’ Tondok pada Budaya Tongkonan dalam Mendidik Karakter Anak”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Sejarah, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas KeGuruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Mahfud Mahmud Gamar. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan kepemimpinan ambe’ tondok pada budaya tongkonan dalam mendidik karakter anak. Jenis penelitian penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan budaya (etnografi). Sumber data dalam penelitian ini adalah informan di lokasi penelitian (dusun Lameme) dan beberapa literatur pendukung. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan ambe’ tondok sebagai pemimpin masyarakat dan pemimpi adat memiliki kepercayaan penuh dari masyarakat dusun Lameme untuk memimpin dan mempersatukan dalam budaya tongkonan, sehingga hal tersebut menampakan adanya nilai kekeluargaan yang terkandung dari hubungan ambe’ tondok dengan dusun Lameme. Kemudian di dusun Lameme pendidikan karakter anak sama seperti pada umumnya yaitu melalui pendidikan dari orang tua, sekolah, dan masyarakat, tetapi melalui kebiasaan lokal yang mampu mendidik budaya tongkonan yaitu siri’, tabe’, dan basse sebagai bagian dari kehidupan masyarakat dusun Lameme juga mampu mengajar dan mendidik karakter anak. Sedangkan ada beberapa upaya yang dilakukan ambe’ tondok dalam kepemimpinannya untuk mendidik karakter anak di dusun Lameme sesuai dengan budaya tongkonan dilakukan melalui keteladannya sebagai seorang pemimpin, nasihat, serta melalui pembiasaan budaya lokal tersebut dalam keseharian anak. Kata kunci : Kepemimpinn, Ambe’ Tondok, Budaya Tongkonan, Pendidikan Karakter

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up