Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulDampak Penggunaan Media Sosial (Tiktok) Terhadap Perilaku Belajar Peserta Didik Di SMA Negeri 1 Ulubongka Kabupaten Tojo Una-Una
Nama: NANDA PAMORAS
Tahun: 2022
Abstrak
Nanda Pamoras, (2022). Dampak Penggunaan Media Sosial (TIKTOK) Terhadap Perilaku Peserta Didik Di SMA Negeri 1 Ulubongka, Kabupaten Tojo Una-Una. Skripsi, Program Studi Pendidikan Sejarah, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing: Suyuti. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan bagaimanakah penggunaan media sosial (Tiktok) pada peserta didik di SMA Negeri 1 Ulubongka (2) mendeskripsikan bagaimana perilaku peserta didik di SMA Negeri 1 Ulubongka (3) mengetahui bagaimana dampak positif dan negatif dari penggunaan media sosial (Tiktok) terhadap perilaku belajar peserta didik di SMA Negeri 1 Ulubongka. Subjek pada penelitian ini merupakan peserta didik dan guru di SMA Negeri 1 Ulubongka. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan datanya menggunakan teknik observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. sedangkan untuk analisis data menggunakan tiga alur kegiatan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa adanya dampak negatif yang signifikan pada penggunaan media sosial Tiktok terhadap perilaku belajar siswa. Banyak siswa berpendapat bahwa penggunaan media sosial hanya sebagai media hiburan sewaktu mereka mempunyai waktu luang dan dilakukan pada saat diluar jam sekolah. Hal ini sesuai dengan pengamatan dan analisis yang dilakukan peneliti dengan menggunakan tahap wawancara bersama peserta didik dan dilengkapi dengan analisis angket yang telah disebarkan ke peserta didik. Dampak positif dan negatif dari media sosial (Tiktok) itu sendiri akan terjadi pada setiap invidu tergantung dari penggunanya. Maka, bijaklah dalam menggunakan media sosial. Kata kunci : Media sosial, TikTok, Perilaku Belajar

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up