JudulIMPLIMENTASI KEBIJAKAN SEKOLAH SD-SMP SATU ATAP TOMPU DI DESA DAENGGUNE KECAMATAN KINOVARO KABUPATEN SIGI |
Nama: MUZDALIFAH |
Tahun: 2021 |
Abstrak ABSTRAK Muzdalifah, 2019. “Implimentasi Kebijakan SD-SMP Satu Atap Tompu di Desa Daenggune Kecamatan Kinovaro Kabupaten Sigi”. Program Studi Pendidikan Sejarah, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing (1) Iskandar dan Pembimbing (2). Mahfud M. Gamar Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan kebijakan SD-SMP Satu Atap, hambatan dalam pelaksanaan kebijakan SD-SMP satu atap, dan strategi untuk mengatasi hambatan dalam pelaksanaan kebijkan SD-SMP Satu Atap di Desa Daenggune Kecamatan Kinovaro. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subyek penelitian adalah Pejabat Dinas Pendidikan Kabupaten Sigi, Kepala Sekolah, Guru, Pegawai Tata Usaha, dan Siswa. Lokasi penelitian di Sekolah Satu Atap di Desa Daenggune Kecamatan Kinovaro Kabupaten Sigi. Metode pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. tehnik pengumpulan data yaitu dengan menggunakan alur seperti reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan kebijakan SD-SMP Satu Atap di Desa Daenggune diselenggarakan sejak tahun 2012 dan telah berjalan sesuai dengan tujuan pendiriannya. Hal ini dapat dilihat dari beberapa indikator diantaranya yaitu standar dan tujuan kebijakan yang telah tercapai, sumberdaya yang ada mendukung, komunikasi berjalan dengan lancar, dan karakteristik agen pelaksana yang mendukung, serta kondisi sosial ekonomi dan politik yang kondusif dan mendukung pelaksanaan sekolah satu atap; Faktor penghambat dalam pelaksanaan kebijakan SD-SMP Satu Atap di Desa Daenggune yaitu: sarana dan prasarana yang belum memadai, jumlah tenaga pendidik dan kependidikan yang belum memadai, motivasi sebagian masyarakat untuk menyekolahkan anaknya masih rendah, dan kondisi geografis; Strategi mengatasi hambatan dalam pelaksanaan kebijakan SD-SMP Satu Atap di Desa Daenggune yaitu: pemenuhan sarana dan prasarana sekolah melalui dana Biaya Operasional Sekolah (BOS) dan mengajukan permohonan bantuan dana ke Dinas Pendidikan Kabupaten Sigi, memberdayakan guru-guru, memberikan motivasi serta sosialisasi kepada masyarakat, dan pengaturan jadwal sekolah. Kata Kunci : Implementasi Kebijakan, Sekolah Satu Atap dan Kebijakan Pendidikan ? |