Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEFISIENSI PERPUSTAKAAN SEKOLAH BAGI PEMBELAJARAN IPS DI SMP NEGERI 2 SINDUE TOMBUSABORA
Nama: FAHRIL
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK Fahril, 2019. Efisiensi Perpustakaan Sekolah Bagi Pembelajaran IPS di SMP Negeri 2 Sindue Tombusabora. Skripsi, Program Studi Pendidikan Sejarah, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Mahfud M. Gamar, Pembimbing (I) dan Mutawakkil, Pembimbing (II). Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini, yaitu“ Bagaimana efesiensi perpustakaan sekolah dalam menunjang pembelajaran IPS di SMP Negeri 2 Sindue Tombusabora dan Bagaimana faktor pendukung dan penghambat dalam menunjang pembelajaran IPS di SMP Negeri 2 Sindue Tombusabora”. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan efisiensi perpustakaan sekolah dan menjelaskan faktor pendukung dan penghambat perpustakaan sekolah di SMP Negeri 2 Sindue Tombusabora. Dalam penelitian ini digunakan metode deskriptif-kualitatif, Populasi( keseluruhan subyek dalam penelitian) dalam penelitian ini yaitu 25?ri 101 siswa yaitu 25 orang siswa dengan cara pengambilan random sampling atau pengambilan secara acak. Teknik pengambilan data melalui: observasi, wawancara dan dokumentasi. Setelah data terkumpul dianalisis melalui tiga tahap yaitu reduksi data(memilih dan memisahkan data), penyajian data(menyusun data yang telah dipisahkan) dan verifikasi data(membuat kesimpulan data). Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa efisiensi perpustakaan sekolah di SMP Negeri 2 Sindue Tombusabora yaitu dengan menyediakan berbagai macam alat praga untuk mata pelajaran IPS bagi tiap-tiap kelas VIII melaksanakan kegiatan pembelajaran dengan menggunakan perpustakaan belum efisien dikarenakan kekurangan dari pelayanan perpustakaan yang efisien yaitu fasilitas-fasilitas yang terdapat di dalam perpustakaan yang disediakan pihak sekolah masih belum tersedia seperti perpustakaan digital dan computer untuk pengelolah perpustakaan hal ini menjadi faktor penghambat dari efisiensi perpustakaan dalam menunjang pembelajaran IPS. Dan faktor pendukung perpustakaan dalam menunjang pembelajaran yaitu tersedianya buku-buku mata pelajaran IPS untuk memperlancar kegiatan belajar mengajar di dalam kelas. Kata Kunci : Perpustakaan, Sumber Belajar, Mata Pelajaran IPS

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up