JudulDAMPAK OBJEK WISATA AIR PANAS TOLOLE TERHADAP PERKEMBANGAN PEREKONOMIAN MASYARAKAT DI DESA TOLOLE |
Nama: ARIF AKBAR |
Tahun: 2021 |
Abstrak ABSTRAK Arif Akbar, A 311 13 018. Judul dampak objek wisata air panas tolole tehadap perkembangan perekonomian masyarakat di desa tolole. Skripsi. Program Studi Pendidikan Sejarah, Jurusan Pendidikan Ilmu Pengaetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing ibu Junarti. Permasalahan penelitian ini adalah bagaimana dampak objek wisata air panas tolole terhadap perekonomian masyarakat Desa Tolole dan bagaimana kontribusi objek wisata air panas tolole terhadap perkembangan per ekonomian Desa Tolole. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan dampak yang ditimbulkan objek wisata air panas tolole terhadap perkembangan perekonomian masyarakat Desa Tolole dan kontribusi apa saja yang diberikan objek wisata air panas tolole terhadap perkembangan perekonomian masyarakat Desa Tolole. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Tehnik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pengolahan data dilakukan dengan teknik reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa dampak objek wisata air panas tolole yaitu berdampak pada pendapatan masyarakat dimana sebelumnya hanya memperoleh pendpatan dari hasil bertani dan nelayan, Dampak yang ditimbukan juga dibagian pembangunan seperti awalnya hanya berjualan dengan meja seadanya kini masyarakat bisa membangun warung – warung kecil di sekitar objek wisata, juga membangun cottage/pondok yang disewakan untuk pengunjung, dan bak mandi juga dibuatkan untuk para pengunjung. Selain itu objek wisata air pansa tolole ini berdampak pada peluang kerja, yang mana masyarakat awalnya bertani dan nelayan dengan adanya objek wisata air panas tolole masyarakat bisa mendapatkan pekerjaan sampingan. Objek wisata ini juga berdampak terhadap pemerintah dimana uang hasil parkir dari objek wisata ini dibagi 2 dengan pemrintah untuk kemudian digunakan untuk pembangunan objek wisata air panas tolole. Kemudian objek wisata air panas tolole ini memberikan kontribusi nyata untuk masyarakat maupun pemerintah seperti terbukanya lapagan pekerjaan bagi ibu – ibu rumah tangga, warung – warung makan, penyewaan fasilitas seperti (Bebek-bebek, pelampung, kaca mata renang, ember, loyang, cottage/pondok, dan bak mandi), dan membuka lahan parkir yang secara langsung memberi kontribusi terhadap pemerintah. Kata Kunci : Dampak, Objek Wisata, dan Ekonomi Masyarakat ? |