Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Kemampuan Numerik Siswa Kelas XI Pada Materi Kesetimbangan Kimia Di SMA Negeri 1 Parigi
Nama: NUR RAHMAWATI
Tahun: 2023
Abstrak
Nur Rahmawati, 2023. “Analisis Kemampuan Numerik Siswa Kelas XI pada Materi Kesetimbangan Kimia di SMA Negeri 1 Parigi”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Kimia, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Pembimbing. Kasmudin Mustapa. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat kemampuan numerik pada siswa kelas XI SMA Negeri 1 Parigi Kab. Parigi Moutong. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari – Maret 2023. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Analisis data menggunakan statistik deskriptif. Teknik pengambilan sampel adalah Random Sampling. Instrumen penelitian yang digunakan berupa tes kemampuan numerik uraian. Hasil penelitian menunjukkan tingkat kemampuan numerik siswa pada indikator melakukan perhitungan matematis berada pada kategori rendah dengan presentase 28,44%. Pada indikator berpikir logis memperoleh hasil kategori rendah dengan presentase 28,24%. Pada indikator pemecahan masalah memperoleh hasil kategori sangat rendah dengan presentase 11,45%. Pada indikator mengenali pola serta hubungan antar bilangan memperoleh hasil dengan presentase 12,53?rada pada kategori sangat rendah. Data hasil kemampuan numerik siswa di sekolah SMA Negeri 1 Parigi dikategorikan sangat rendah. Hasil penelitian ini diharapkan mampu menjadi sumber informasi mengenai tingkat kemampuan numerik siswa kelas XI pada materi kesetimbangan kimia. Kata Kunci : Kemampuan, Numerik, kesetimbangan Kimia, Ilmu Kimia

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up