Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
Judul ANALISIS KADAR ALKALOID DARI EKSTRAK DAUN PEPAYA (Carica Papaya L. ) DENGAN PELARUT ETANOL
Nama: NURUL ZAFITRI JUNA
Tahun: 2023
Abstrak
Nurul Zafitri Juna, 2023. Analisis Kadar Alkaloid dari Ekstrak Daun Pepaya (Carica Papaya L.) dengan Pelarut Etanol. Skripsi, Program Studi Pendidikan Kimia, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Palu. Pembimbing Siti Nuryanti. Pepaya (Carica Papaya L.) merupakan tanaman herbal yang popular di kalangan masyarakat. Selain dapat hidup di berbagai tempat di Indonesia, tanaman pepaya memiliki waktu tumbuh yang relatife singkat. Sampel dalam penelitian ini diambil dari desa Langaleso, kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah. Di dalam ekstrak daun pepaya terkandung enzim papain yang memiliki aktivitas proteolitik dan antimikroba. Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan kadar alkaloid pada ekstrak daun pepaya (Carica Papaya L.) dengan menggunakan pelarut etanol. Daun pepaya diekstraksi dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol 70% kemudian filtrat dipekatkan dengan rotary evaporator pada suhu 60?. Identifikasi alkaloid pada ekstrak menggunakan pereaksi mayer dan dragendrof. Lalu dianalisis menggunakan spektrofotometer UV-Vis pada Panjang gelombang 296 nm sehingga diperoleh kurva kalibrasi kafein yaitu, y = 0,0316x + 0,027 dengan nilai kuadrat koefisien kolerasi (R2) sebesar 0,9947. Hasil penelitian menunjukan bahwa dari 50 gram sampel ekstrak daun pepaya mengandung senyawa alkaloid sebesar 0,433± 0,047%. Kata Kunci : Alkaloid, Daun Pepaya (Carica Papaya L.), Etanol, Spektrofotometer UV-Vis

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up