Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENENTUAN KANDUNGAN LOGAM MERKURI (Hg) PADA SEDIMEN SUNGAI JANJA DI DAERAH PERTAMBANGAN DESA MALOMBA KECAMATAN DONDO KABUPATEN TOLITOLI
Nama: NUZUL RAHMA
Tahun: 2023
Abstrak
Nuzul Rahma, 2022. “Penentuan Kandungan Logam Merkuri (Hg) Pada Sedimen Sungai Janja di Daerah Pertambangan Desa Malomba Kecamatan Dondo Kabupaten Tolitoli”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Kimia. Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Tadulako, Palu. Pembimbing (1) Tri Santoso dan pembimbing (2) Sitti Aminah. Logam merkuri (Hg) merupakan unsur kimia yang sangat beracun, Logam merkuri (Hg) merupakan salah satu bahan kimia yang digunakan dalam proses pertambangan emas. Pada pertambangan emas logam merkuri (Hg) digunakan pada proses amalgamasi dimana merkuri (Hg) berperan sebagai amalgam yang mengikat butiran-butiran emas dengan partikel lainnya. Penggunaan merkuri (Hg) pada proses pengolahan bijih emas menyebabkan merkuri (Hg) masuk kedalam badan air dan lama-kelamaan akan terendap kedalam sedimen sungai. Hal ini akan merusak kualitas air sungai dan membahayakan bagi masyarakat yang tinggal di sekitarnya. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode Adisi Standar dengan analisis Spektofotometri Serapan Atom (SSA) Uap Dingin. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini yaitu pada lokasi hulu dengan 3 titik pengambilan sampel, titik 1 memiliki konsentrasi 33,6157 ppb; titik 2 memiliki konsentrasi 27,9947 ppb; dan titik 3 memiliki konsentrasi 29,7391 ppb. Lokasi tengah dengan 3 titik pengambilan sampel, titik 1 memiliki konsentrasi 25,6089 ppb; titik 2 memiliki konsentrasi 30,1167 ppb; dan titik 3 memiliki konsentrasi 63,9010 ppb. Dan lokasi hilir dengan 3 titik penganbilan sampel, titik 1 memiliki konsentrasi 62,7700 ppb; titik 2 memiliki konsentrasi 63,6741 ppb; dan titik 3 memiliki konsentrasi 68,1512 ppb. Hasil penelitian penentuan kandungan logam merkuri (Hg) pada sedimen sungai janja di daerah pertambangan Desa Malomba, kecamatan Dondo, Kabupaten Tolitoli didapatkan bahwa pada sedimen sungai Janja mengandung merkuri (Hg) yakni berasal dari pengolahan bijih emas yang menggunakan merkuri. Kata Kunci: Pertambangan emas, merkuri (Hg), sedimen sungai.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up