Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulVIRGIN COCONUT OIL MENGGUNAKAN SANTAN KELAPA DAN CaO DARI CANGKANG TIRAM (Crassostrea Sp ) DARI KABUPATEN TOJO UNA-UNA SULAWESI TENGAH
Nama: YINANGSI SAFITRI
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Yinangsi safitri, 2022. Virgin Coconut Oil Menggunakan santan kelapa dan CaO dari cangkang tiram (Crassostrea sp) dari kabupaten Tojo Una- una Sulawesi Tengah. Skripsi, Program Studi Pendidikan Kimia. Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Palu. Pembimbing Drs. Paulus Hengky Abram,M.Sc.,Ph.D Virgin coconut oil (VCO) merupakan bentuk olahan ekstrak daging. VCO dikenal luas sebagai minyak kelapa murni, yang memiliki banyak manfaat kesehatan salah satunya sebagai antioksidan karena memiliki kandungan asam laurat yang tinggi. Tujuan dari penelitian ini yaitu menganalisis kadar CaO dalam cangkang tiram menggunankan XRF (X-Ray Fluorescence) selanjutnya CaO di gunakan sebagai deelmusifikasi protein dan penyerap H2O dalam pembuatan VCO lalu melihat kualitas VCO dengan mengukur berapa penurunan bilangan asam dan penurunan bilangan peroksidanya. Pengunaan CaO sangat sederhana hanya mencampur keduanya masing-masing 0,05 gr, 0,1 gr, 0,2 gr CaO dengan 100 mL lalu mengaduk santan itu, Setelah dilakukan fermentasi 24 jam. Hasil Ananlisis XRF sampel cangkang tiram memiliki 96,72% kadar CaO dan dapat disimpulkan bahwa, Pemisahan air dari minyak pada pembuatan VCO dari santan dapat terjadi dengan menggunakan CaO. Hal ini berarti proses deemulsifikasi protein dalam santan bekerja dengan baik. Untuk mengetahui kualitas produksi VCO dari deemulsifikasi CaO didapatkan penurunan bilangan asam sebesar 50,00 ?n penurunan bilangan peroksida sebesar 28,57 % Kata Kunci : Pembuatan,CaO,VCO.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up