Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEfektivitas Pemurnian Minyak Jelantah Menggunakan Adsorben Arang Aktif Biji Salak (Salacca Zalacca) Dalam Menurunkan Bilangan Peroksida Dan Kadar Asam Lemak Bebas
Nama: SUFIA
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Sufia, 2023. “Efektivitas Pemurnian Minyak Jelantah Menggunakan Adsorben Arang Aktif Biji Salak (Salacca zalacca) dalam Menurunkan Bilangan Peroksida dan Kadar Asam Lemak Bebas”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Kimia. Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Palu. Pembimbing (1) Tri Santoso dan (2) Sitti Aminah. Biji salak memiliki kandungan selulosa yang cukup tinggi. Hal ini yang mendasari bahwa biji salak dapat digunakan sebagai bahan baku pembuatan arang aktif pada pemurnian minyak jelantah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pemurnian minyak jelantah menggunakan adsorben arang aktif biji salak (Salacca zalacca). Dalam penelitian ini telah dilakukan beberapa variabel yang berpengaruh terhadap proses adsorpsi yaitu massa arang aktif dan waktu kontak minyak jelantah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi penurunan asam lemak bebas, bilangan peroksida, massa jenis dan warna minyak semakin cerah dengan bertambahnya adsorben dan lamanya waktu kontak yang digunakan. Hasil terbaik diperoleh pada massa 15 gram dan waktu adsorpsi 120 menit. Berdasarkan kualitas beberapa parameter minyak hasil pemurnian dengan menggunakan arang aktif biji salak telah memenuhi syarat mutu minyak goreng, tetapi hasil yang didapatkan pada berat jenis minyak mendekati SNI 3741-1995. Kata kunci: Minyak jelantah, Arang Aktif, Biji Salak.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up