Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Kadar Nitrogen(N), Fospor (P), Dan Kalium (K) Pada Limbah Nilam (Pogostemon Cablin Benth) Di Wilayah Kabupaten Tojo Una-una
Nama: WAHYUDI
Tahun: 2023
Abstrak
Wahyudi, 2020. Analisis Kadar Nitrogen, Fosfor dan Kalium Pada Limbah Nilam (Pogostemon Cablin Benth). Skripsi, Program Studi Pendidikan Kimia, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing, Sri Mulyani Sabang. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kadar nitrogen, fosfor dan kalium yang terkandung dalam limbah nilam. Penentuan kadar nitrogen, fosfor dan kalium menggunakan metode kjeldahl, spektrofotometri UV-Vis dan spektrofotometri serapan atom (SSA). Hasil penelitian menunjukkan analisis kadar nitrogen yang diukuru menggunakan metode kjeldahl. Analisis kadar fosfor yang diukur pada panjang gelombang 400 nm dan kalium pada panjang gelombang 766,5 nm. Diperoleh hasil masing-masing 25.24 % untuk nitrogen, 0.0022% untuk fosfor dan 0.0024%. Hasil Penelitian ini diharapkan dapat menjadi salah satu alternative limbah yang dapat diolah menjadi bahan dasar pembuatan pupuk, untuk memenuhi kebutuhan nitrogen, fosfor dan kalium dalam tanaman.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up