Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENENTUAN KADAR NITROGEN (N), FOSFOR (P), DAN KALIUM (K) PADA PELLET DARI HASIL FERMENTASI LIMBAH IKAN CAKALANG MENGGUNAKAN PEREKAT KOTORAN AYAM RAS
Nama: IIN SAFITRI
Tahun: 2021
Abstrak
ABSTRAK IIN SAFITRI, 2020. Penentuan Kadar Nitrogen (N),Fosfor (P), danKalium (K) pada pellet dariHasil Fermentasi Limbah Ikan Cakalang Menggunakan Perekat Kotoran Ayam Ras. Skripsi, Program Studi Pendidikan Matematika dan Ilmu PengetahuanAlam,Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan,Universitas Tadulako, Pembimbing Drs. Paulus Hengky Abram,Ph.D Jeroan ikan dan kotoran ayam adalah limbah organic yang kurang termanfaatkan, Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kadar nitrogen (N),Fosfor (P) dan Kalium (K) yang terkandung pada pellet dari hasil fermentasi limbah ikan cakalang menggunakan perekat kotoran ayam ras. Penentuan kadar nitrogen menggunakan alat colorimeter, kadar fosfor ditentukan dengan alat spektrofometer UV-Vis dan kadar kalium ditentukan dengan alat flame fotometer. Hasil penelitian menunjukan kadar nitrogen, fosfor, kalium pada pellet dari hasil fermentasi limbah ikan cakalang diperoleh kadar rata-rata yaitu masing-masing nitrogen 4,2%, fosfor 2,21% , dan kalium 3,85%. Kata Kunci: Ikan Cakalang, Pellet, Nitogen, Fosfor, Kalium

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up