Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEfektivitas Mobile Learning Berbasis Android Sebagai Media Pembelajaran Terhadap Hasil Belajar Siswa MA As'adiyah Tolai
Nama: MOHAMMAD HIDAYAT
Tahun: 2023
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganailisis efektivitas mobile learning berbasis android sebagai media pembelajaran pada materi koloid di MA As’adiyah Tolai. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas XI IPA MA As’adiyah Tolai, tahun ajaran 2022/2023 yang berjumlah 60 orang yang terdiri dari 2 kelas. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif. Pengambilan sampel dilakukan berdasarkan pertimbangan khusus (purposive sampling) dengan sampel penelitian XI IPA A yang berjumlah 30 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes hasil belajar. Berdasarkan hasil penelitian mengenai efektivitas mobile learning berbasis android sebagai media pembelajaran terhadap hasil belajar siswa MA As’adiyah Tolai, peneliti dapat menarik kesimpulan bahwa pembelajaran menggunakan mobile learning berbasis android pada materi koloid di kelas XI IPA MA As,adiyah Tolai adalah efektif. Hal ini ditunjukkan dengan nilai rata-rata tes hasil belajar pertemuan 1 adalah 71,56 dan nilai rata-rata tes hasil belajar pertemuan 2 adalah 80,44. Kata Kunci : Efektivitas, Mobile Learning Berbasis Android, Koloid

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up