Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulESTRAKSI NIKEL DARI BIJIH LATERITE MOROWALI DENGAN ASAM SULFAT (H2SO4)
Nama: YULIANI
Tahun: 2022
Abstrak
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kondisi optimum dari hasil ekstraksi yang dipengaruhi oleh konsentrasi asam sulfat, suhu dan waktu leaching. Penelitian ini menggunakan metode Taguchi dengan 3 faktor dan 3 level berbeda yaitu faktor konsentrasi asam sulfat (H2SO4), yaitu 0,5 M, 1 M dan 2 M, suhu 30oC, 60oC, dan 95oC, dan waktu leaching 3 jam, 6 jam dan 12 jam. Kondisi optimum yang diperoleh dari hasil penelitian yaitu pada suhu 95oC, waktu leaching 6 jam dan konsentrasi asam 2 M dengan abs sebesar 0,6820. Kata Kunci: Laterit, Nikel, asam sulfat (H2SO4), Taguchi.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up