Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEksplorasi Etnofisika Pada Tari Balatindak Dari Suku Banggai Sulawesi Tengah
Nama: NABAWI H. KITANO
Tahun: 2025
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi etnofisika yang terdapat pada tari Balatindak dari Suku Banggai Sulawesi Tengah. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif eksploratif. Penelitian dilakukan di Desa Kindandal, Kecamatan Liang, Kabupaten Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah. Narasumber dalam penelitian ini terdiri atas tokoh budaya Suku Banggai, penari Balatindak, pengiring musik tari Balatindak, dan ahli fisika. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara serta dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar observasi dan pedoman wawancara. Data dianalisis dengan langkah-langkah yang terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini menunjukkan bahwa pada gerakan Basomba, Kuntau, dan Batabas terdapat berbagai macam konsep fisika seperti gaya berat, gaya normal, gaya gesek, momen gaya, keseimbangan, pusat massa, energi potensial, energi kinetik, Hukum Newton, Gerak Harmonik Sederhana (GHS), momentum, tumbukan, dan gerak rotasi. Selain itu pada musik pengiringnya (Batong) juga terdapat berbagai konsep fisika terkait dengan gelombang bunyi, gaya, momentum, tumbukan, energi kinetik, konversi energi, elastisitas, dan pipa organa tertutup.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up