JudulAKTIVITAS SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL FISIKA KELAS XI MIA DI SMAN 1 DAMPELAS |
Nama: NADIA RAHMAH |
Tahun: 2021 |
Abstrak Nadia Rahmah, 2020. Aktivitas Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Fisika Kelas XI MIA di SMA Negeri 1 Dampelas . Skripsi, Program Studi Pendidikan Fisika, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Dr. Darsikin, M.Si. Kata Kunci : Aktivitas Siswa, pemecahana masalah tahap Polya Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas siswa dalam menyelesaikan soal Fisika kelas materi Termodinamika. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Dampelas. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dimana Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI MIA 1 yang terdiri dari 6 orang. Responden pada penelitian ini berjumlah 3 orang dengan 1 kategori kemampuan tinggi, 1 kategori kemampuan sedang dan 1 kategori kemampuan rendah. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data menunjukkan bahwa aktivitas siswa dalam menyelesaikan soal fisika materi termodinamika dalam pemecahan masalah tahap Polya pada indikator tahap memahami masalah masuk dalam kategori cukup, indikator tahap merencanakan masuk dalam kategori cukup, indikator tahap pelaksanaan masuk dalam kategori kurang serta tahap melihat kembali sama dengan persentase rata-rata sebesar 66,66 %. ? |