Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulDESKRIPSI METAKOGNISI SISWA SMA DALAM MEMECAHKAN MASALAH FISIKA MATERI GERAK LURUS
Nama: ANDREW KURNIAWAN TONGENA
Tahun: 2019
Abstrak
Andrew Kurniawan Tongena, 2019. Deskripsi Metakognisi Siswa SMA dalam Memecahkan Masalah Fisika Materi Gerak Lurus. Skripsi, Program Studi Pendidikan Fisika, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing: Dr. I Komang Werdhiana, M.Si. Kata Kunci: Metakognisi, Memecahkan Masalah, Materi Gerak Lurus Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses metakognisi siswa dalam memecahkan masalah fisika materi gerak lurus. Subjek penelitian ini terdiri dari 34 siswa kelas XI IPA 5 SMA Negeri Model Terpadu Madani Palu. Kemudian dari ke 34 siswa akan dipilih 6 orang sebagai responden, yang terdiri dari 2 responden mewakili kategori tinggi, 2 responden mewakili kategori sedang dan 2 responden mewakili kategori rendah. Pemilihan responden di ambil dengan menggunakan teknik purposive sampling, atau merupakan teknik pengambilan responden berdasarkan tujuan tertentu. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui observasi, tes tertulis yang berbentuk essai dan wawancara. Data penelitian dianalisis melalui pendekatan deskriptif-kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metakognisi siswa kategori tinggi, memenuhi semua langkah pemecahan masalah, sehingga hasil analisis dan kesesuaian dengan indikator metakognitif menjelaskan bahwa siswa kategori tinggi berada pada level metakognisi Reflective Use. Untuk siswa yang termasuk dalam kategori sedang dan rendah belum memenuhi semua langkah pemecahan masalah, sehingga hasil analisis dan kesesuaian dengan indikator metakognitif menjelaskan bahwa siswa kategori sedang dan rendah berada pada level metakognisi Aware Use.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up