JudulPENGARUH MODEL PEMBELAJARAN AUDITORY INTELLECTUALLY REPETITION BERBANTUAN MEDIA MIND MAPPING TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA SISWA KELAS X MIA SMA NEGERI 1 BARAS |
Nama: MUH. MISWAR RAMADHAN |
Tahun: 2020 |
Abstrak ABSTRAK Muh. Miswar Ramadhan. 2019. Pengaruh Model Pembelajaran Auditory Intellectually Repetition Berbantuan Media Mind Mapping Terhadap Hasil Belajar Fisika Siswa Kelas X MIA SMA Negeri 1 Baras. Skripsi, Program Studi Pendidikan Fisika, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing : Dr. Darsikin, M.Si. Kata kunci : Model Pembelajaran Auditory Intellectually Repetition, Mind Mapping, Hasil Belajar Fisika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Auditory Intellectually Repetition berbantuan media Mind Mapping terhadap hasil belajar fisika siswa kelas X MIA SMA Negeri 1 Baras. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen kuasi serta desain penelitian dengan rancangan pretest-posttest yang ekuivalen. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas X MIA SMA Negeri 1 Baras, dengan sampel penelitian yaitu kelas X MIA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas X MIA 2 sebagai kelas kontrol. Instrumen untuk mengukur hasil belajar fisika siswa berupa tes tertulis yang terdiri dari 25 butir soal pilihan ganda mengenai materi gerak lurus. Berdasarkan hasil pengolahan data, diperoleh rata-rata skor posttest untuk kelas eksperimen yaitu 14,53 dengan standar deviasi sebesar 2,44. Sedangkan untuk kelas kontrol diperoleh rata-rata skor posttest yaitu 10,54 dengan standar deviasi sebesar 2,27. Pengujian hipotesis menggunakan uji beda rata-rata atau uji t (dua pihak) dengan taraf signifikansi ? = 0,05, sehingga diperoleh nilai thitung = 6,19 dan ttabel = 2,01, sehingga thitung > ttabel atau 6,19 > 2,01. Hal ini berarti bahwa thitung berada diluar penerimaan H0, sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Auditory Intellectually Repetition berbantuan media Mind Mapping terhadap hasil belajar fisika siswa kelas X MIA SMA Negeri 1 Baras. |