JudulCOMMOGNITIVE SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 12 PALU DALAM MENYELESAIKAN SOAL TEOREMA PYTHAGORAS DITINJAU DARI JENIS KELAMIN |
Nama: NUR'AIN |
Tahun: 2025 |
Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan commognitive siswa kelas VIII SMP Negeri 12 Palu dalam menyelesaikan soal teorema Pythagoras ditinjau dari jenis kelamin. Desain penelitian yang digunakan yaitu eksploratif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Subjek penelitian yang dipilih adalah 2 orang siswa SMP Negeri 12 Palu yaitu 1 siswa laki-laki dan 1 siswa perempuan. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tugas tertulis dan wawancara. Pemeriksaan kualitas hasil penelitian menggunakan kredibilitas data dilakukan dengan perpanjangan keterlibatan, peningkatan ketekunan, diskusi dengan teman sejawat, dan membercheck serta dependabilitas. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kondensasi data (data condensation), menyajikan data (data display) dan penarikan kesimpulan dan verifikasi (conclusion drawing and verification). Hasil penelitian menunjukan siswa laki-laki dan perempuan memunculkan indikator commognitive yaitu keywords (kata kunci), visual mediator (mediator visual), endorsed narratives (naratif ajakan), dan routines (rutin) ketika menyelesaikan soal teorema Pythagoras. Siswa laki-laki dan perempuan pada umumnya dapat memunculkan keywords (kata kunci). Perbedaan antara siswa laki-laki dan perempuan dalam memunculkan keywords (kata kunci) adalah siswa laki-laki menuliskan informasi yang sangat singkat sedangkan siswa perempuan menuliskan informasi secara jelas dan lengkap. Gambaran penyelesaian yang dituliskan oleh siswa laki-laki dan perempuan berbeda-beda. Adapun perbedaan yang ditemukan yaitu penggunaan visual mediator (mediator visual) seperti memisalkan. Endorsed narratives (naratif ajakan) yang dilakukan oleh siswa laki-laki dan perempuan dapat menggunakan rumus dan mengungkapkan definisi dari rumus dalam menyelesaikan soal teorema Pythagoras. Routines (rutin) yang dilakukan siswa laki-laki dan perempuan dapat memilih konsep dan metode yang tepat sehingga berpengaruh baik pada hasil penyelesaiannya. |