Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPROFIL PEMAHAMAN KONSEP TEOREMA PYTHAGORAS SISWA KELAS VIII SMP NEGERI MODEL TERPADU MADANI PALU DITINJAU DARI GAYA KOGNITIF
Nama: NITA
Tahun: 2024
Abstrak
Pemahaman konsep siswa perlu diprofilkan agar guru dapat mengetahui gambaran dari pemahaman konsep matematika yang dimiliki siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan atau menggambarkan mengenai pemahaman konsep siswa kelas VIII SMP Model Terpadu Madani Palu dalam menyelesaikan soal teorema Pythagoras ditinjau dari gaya kognitif. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan melalui tes GEFT untuk mengetahui gaya kognitif siswa, tugas tertulis dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemahaman konsep subjek FI dalam menyatakan ulang konsep yang dipelajari yaitu menuliskan dan menjelaskan dengan menggunakan bahasa sendiri, mengidentifikasi contoh yaitu jika a²+b²=c² dan bukan contoh jika c² < a> c², mengembangkan syarat perlu dengan menegaskan bahwa segitiga tersebut siku-siku dan syarat perlu untuk menetapkan persamaan yang harus dipenuhi oleh salah satu sisi segitiga siku-siku; Pemahaman konsep subjek FD dalam menyatakan ulang konsep yang dipelajari yaitu menjelaskan dengan bahasa sendiri dan menuliskan cara pengerjaan dengan menuliskan kembali rumus teorema Pythagoras, mengidentifikasi contoh yaitu jika a²+b²=c² dan bukan contoh c² < a> c² namun dalam menentukan bukan contoh terdapat pengerjaan yang keliru, mengembangkan syarat perlu dengan menegaskan bahwa segitiga tersebut siku-siku dan syarat perlu untuk menetapkan persamaan yang harus dipenuhi oleh salah satu sisi segitiga siku-siku namun dalam perhitunhan akhir hasil yang didapatkan tidak sesuai. Kata kunci: Profil, Pemahaman Konsep, Teorema Pythagoras, Gaya Kognitif.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up