JudulPENGARUH PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI INTERNET TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA SMP NEGERI 9 KOTA PALU KELAS VIII |
Nama: NUR INAYAH |
Tahun: 2024 |
Abstrak Nur Inayah, 2024. “Pengaruh Pemanfaatan Teknologi Informasi Internet Terhadap Pemahaman Konsep Matematis Siswa SMP Negeri 9 Palu Kelas VIII” Program Studi Pendidikan Matematika, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Dr. Nurhayadi, M.Si. Pemahaman konsep matematis adalah kemampuan siswa untuk memahami konsep-konsep matematika secara mendalam dan dapat mengaplikasikan konsep tersebut dalam menyelesaikan masalah matematis dalam kehidupan sehari-hari. Salah satu faktor untuk menunjang pemahaman konsep matematis siswa dengan memanfaatkan teknologi informasi internet dengan bijak dan tepat oleh siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh signifikan antara pemanfaatan teknologi informasi internet terhadap pemahaman konsep matematis siswa SMP Negeri 9 Kota Palu kelas VIII. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 60 orang yang terdiri 2 kelas dan dari 246 populasi total dari delapan kelas. Teknik pengambilan sampel menggunakan Random Sampling. Instrumen yang digunakan berupa angket pemanfaatan teknologi informasi internet dan tes pemahaman konsep matematis. Temuan hasil dari penelititian ini bahwa terdapat pengaruh signifikan antara pemanfaatan teknologi informasi internet terhadap pemahaman konsep matematis siswa SMP Negeri 9 Kota Palu kelas VIII yang mana nilai R square 0,420 atau bahwa pemanfaatan teknologi informasi internet berkontribusi sebesar 42% terhadap pemahaman konsep matematis siswa adapun 58% pemahaman konsep matematis siswa dipengaruhi oleh faktor lainnya. Kata kunci: pemanfaatan teknologi informasi internet dan pemahaman konsep matematis |