Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulProfil Regulasi Kognisi Siswa SMP Negeri 1 Sigi Dalam Memecahkan Masalah Relasi Dan Fungsi Berdasarkan Perbedaan Jenis Kelamin
Nama: MUSLIMAH
Tahun: 2023
Abstrak
Muslimah, 2023. Profil Regulasi Kognisi Siswa SMP Negeri 1 Sigi dalam Memecahkan Masalah Relasi dan Fungsi berdasarkan Perbedaan Jenis Kelamin. Skripsi, Program Studi Pendidikan Matematika, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Dr. Pathuddin, S.Pd., M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh deskripsi tentang regulasi kognisi siswa SMP Negeri 1 Sigi dalam memecahakan masalah relasi dan fungsi berdasarkan perbedaan jenis kelamin. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah dua orang siswa kelas VIII A yang dipilih berdasarkan jenis kelamin dengan kemampuan tertinggi. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan pemberian tes tertulis dan wawancara. Teknik analisis yang digunakan yaitu kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) Profil regulasi kognisi perempuan dalam memecahkan masalah dapat memenuhi semua indikator pemecahan masalah dan regulasi kognisi dengan baik. Pada tahap polya indikator regulasi kognisi perencanaan, memantau dan evaluasi subjek NA mengethaui apa yang diketahui dalam soal, apa yang ditanyakan dalam soal, subjek yakin dengan apa yang diketahui sudah sesuai dengan yang ditanyakan, subjek memeriksa kembali pekerjaanya,(2) Profil regulasi kognisi laki-laki dalam memecahkan masalah belum mampu memenuhi semua indikator pemecahan masalah dan regulasi kognisi dengan baik. Pada langkah polya dalam memecahkan masalah berdasarkan indikator regulasi kognisi perencanaan, memantau dan evaluasi subjek AG berpikir dan menentukan apa yang diketahui dan ditanyakan dalam soal, tetapi pada saat melaksanakan pemecahan masalah dan evaluasi subjek AG masih ragu-ragu dan binggung dalam melaksanakan pemecahan masalah, dan saat memeriksa kembali pemecahan masalah subjek AG tidak memeriksa jawaban sudah benar atau belum, karena subjek AG belum mengerti dengan langkah-langkah yang digunakan. Kata Kunci: Profil, Regulasi Kognisi, Relasi dan Fungsi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up