Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPROFIL NUMBER SENSE SISWA SMP DALAM MEMECAHKAN MASALAH MATEMATIKA BERDASARKAN JENIS KELAMIN
Nama: ARION PALANDU
Tahun: 2021
Abstrak
Arion Palandu, 2021. Profil Number Sense Siswa SMP dalam Memecahkan Masalah Matematika Berdasarkan Jenis Kelamin. Skripsi, Program Studi Pendidikan Matematika, Jurusan Pendidikan MIPA, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Pembimbing Muh. Rizal, M.si Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh deskripsi tentang profil number sense siswa laki-laki berkemampuan matematka tinggi dan siswa perempuan berkemampuan matematika tinggi dalam memecahkan masalah matematika. Subjek penelitian ini adalah dua orang siswa kelas VII SMPN 1 Palu pada semester ganjil tahun ajaran 2019/2020. Dua orang siswa yang dipilih sebagai subjek penelitian terdiri dari seorang siswa laki-laki berkemampuan matematika tinggi, dan seorang siswa perempuan berkemampuan matematika tinggi. Data number sense kedua subjek diperoleh melalui tes pemecahan masalah dan wawancara tidak terstruktur yang kemudian dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa laki-laki berkemampuan tinggi memiliki number sense yang baik dalam memecahkan masalah matematika dengan memanfaatkan pemahamannya mengenai bilangan. Sedangakan Siswa perempuan berkemampaun matematika tinggi menggunakan jalan yang lebih sederhana untuk memecahkan masalah dengan cepat dibandingkan dengan siswa laki-laki. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa perempuan memiliki number sense yang baik dalam memecahkan masalah matematika dengan memanfaatkan pemahamannya mengenai bilangan Kata Kunci: Number Sense, Masalah, Pemecahan Masalah.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up