JudulANALISIS MISKONSEPSI PADA MATERI PECAHAN BENTUK ALJABAR DITINJAU DARI GAYA KOGNITIF SISWA KELAS VII SMP NEGERI 14 PALU |
Nama: AINUN MARDIAH M. LINAME |
Tahun: 2021 |
Abstrak Ainun, 2021. “Analisis Miskonsepsi pada Materi Pecahan Bentuk Aljabar Ditinjau dari Gaya Kognitif Siswa Kelas VII SMP Negeri 14 Palu”. Program Studi Pendidikan Matematika, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Mustamin Idris. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan miskonsepsi siswa pada materi pecahan bentuk aljabar ditinjau dari gaya kognitif siswa kelas VII SMP Negeri 14 Palu. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah 2 siswa yang terdiri dari satu siswa yang memiliki gaya kognitif reflektif dan satu siswa yang memiliki gaya kognitif impulsif, diambil dari 17 siswa kelas VII Walet SMP Negeri 14 Palu. Miskonsepsi diidentifikasi menggunakan tes esai tertulis disertai metode Certainty of Response Index (CRI) dan wawancara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa siswa yang memiliki gaya kognitif reflektif dan impulsif mengalami miskonsepsi: (1) miskonsepsi siswa yang bergaya kognitif reflektif terjadi pada menghubungkan antar konsep operasi pembagian pecahan bentuk aljabar dengan presentase unsur tebakan 1%-24%, penyebab miskonsepsi siswa bergaya kognitif reflektif berasal dari pemikiran siswa yang salah dan kurangnya pengalaman belajar siswa, (2) miskonsepsi siswa yang bergaya kognitif impulsif terjadi pada menggunakan konsep penjumlahan dan pengurangan pecahan serta menggunakan konsep penjumlahan bilangan bulat, miskonsepsi dalam menghubungkan antar konsep yaitu mengoperasikan pecahan tanpa menyamakan penyebut terlebih dahulu dan miskonsepsi dalam mengartikan konsep penjumlahan suku sejenis bentuk aljabar dengan presentase unsur tebakan 1%-49%, penyebab miskonsepsi siswa bergaya kognitif impulsif berasal dari pemikiran siswa yang salah, kurangnya ketelitian siswa dalam menyelesaikan soal, pengalaman belajar siswa yang kurang dan memikili pemahaman konsep yang salah pada materi prasyarat pecahan bentuk aljabar. Kata Kunci : analisis, miskonsepsi, pecahan bentuk aljabar, reflektif, impulsif |