Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMeningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Fungsi Komposisi Dengan Menerapkan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Numbered Heads Together (NHT) Di Kelas X Mia IV MAN 1 Palu.
Nama: RENI SAFITRI
Tahun: 2020
Abstrak
Reni Safitri. 2017. Meningkatkan hasil belajar siswa pada materi fungsi komposisi dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe numbered heads together (NHT) dikelas X MIA IV MAN I Palu. Hasil penelitian. Program Studi Pendidikan Matematika, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing (I) Dasa Ismaimuza (II) Muh. Rizal. Tujuan penelitan ini adalah untuk memperoleh deskripsi tentang penerapan model pembelajaran kooperatif tipe NHT sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi fungsi komposisi di kelas X MIA IV MAN 1 Palu. Rancangan penelitian mengacu pada desain Kemmis dan Mc. Taggart, yang terdiri dari empat komponen, yaitu: (1) perencanaan, (2) pelaksanaan tindakan, (3) observasi dan (4) refleksi. Data yang dikumpulkan berupa data aktivitas guru dan siswa melalui lembar observasi, hasil wawancara, dan hasil catatan lapangan. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus di kelas X MIA IV MAN 1 Palu yang berjumlah 24 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe NHT dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi fungsi komposisi dikelas X MIA IV MAN 1 Palu dengan mengikuti langkah-langkah sebagai berikut: (1) menyampaikan tujuan dan memotivasi siswa, (2) menyajikan informasi , (3) penomoran, (4) mengajukan pertanyaan, (5) berpikir bersama, (6) menjawab dan (7) penghargaan. Langkah (1) menyampaikan tujuan dan memotivasi siswa, pada langkah ini peneliti menyampaikan tujuan pembelajaran dan memotivasi siswa serta menyampaikan metode pembelajaran yang akan digunakan; Langkah (2) menyajikan informasi, pada langkah ini, peneliti melakukan apersepsi dan menyajikan secara singkat materi yang akan dipelajari; Langkah (3) penomoran, pada langkah ini, siswa akan dibentuk kedalam kelompok dan dibagikan nomor kepala; Langkah (4) mengajukan pertanyaan, pada langkah ini, siswa mengerjakan lembar kerja (LKS) secara berkelompok; Langkah (5) berpikir bersama, pada langkah ini siswa berdiskusi bersama kelompoknya; Langkah (6) menjawab, pada langkah ini siswa akan diundi nomor kepalanya kemudian siswa yang terpilih akan mempresentasikan hasil kerja kelompoknya; Langkah (7) penghargaan, pada langkah ini siswa akan diberikan penghargaan berupa pujian dan applause. Sehingga, diperoleh ketuntasan klasikal yaitu pada siklus I mencapai 58,33%. Sedangkan, pada siklus II terjadi peningkatan menjadi 80,7%. Kata Kunci: Tipe NHT, Hasil Belajar, Fungsi Komposisi.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up