Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKELIMPAHAN JENIS TUMBUHAN PAKU (Pteridhophyta) DI DESA SIPESO KECAMATAN SINDUE TOBATA DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN
Nama: AHSYABAN
Tahun: 2024
Abstrak
Ahsyaban, 2024 Kelimpahan Jenis Tumbuhan Paku (Pteridhophyta) di Perkebunan Desa Sipeso Kecamatan Sindue Tobata dan Pemanfaatannya Sebagai Media Pembelajaran. Skripsi. Program Studi Pendidikan Biologi, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Pembimbing (1) Lilies Tangge (2) Mohammad Jamhari. Kelimpahan hayati sangat tinggi baik flora ataupun faunanya, kelimpahan tersebut harus dimanfaatkan untuk kebutuhan masyarakat. Salah satu potensi hayati adalah sumber daya alam jenis flora diantaranya adalah tumbuhan paku (Pteridophyta). Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan kelimpahan jenis tumbuhan paku (Pteridhophyta) yang terdapat di perkebunan Desa Sipeso Kecamatan Sindue Tobata dan menjadikan hasil penelitian ini sebagai media pembelajaran dalam bentuk flipbook yang layak digunakan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian jenis deskriptif kuantitatif dan penentuan lokasi penelitian secara purposive sampling, dengan menentukan dua stasiun pengamatan. Pengambilan sampel dilakukan menggunakan line transek dengan metode plot dengan luas daerah penelitian yaitu 5000 m2 , dimana luas setiap stasiunnya sebesar 2500 m2 . Dalam setiap stasiun ditempatkan line transek sepanjang 50, kemudian dibuatkan plot dengan ukuran 10m x 10m yang disusun secara sistematika menggunakan metode zig-zag. Kemudian melakukan pencuplikan sampel yang terdapat dalam plot. Hasil yang diperoleh yaitu ditemukan sebanyak 12 jenis tumbuhan paku, jenis tumbuhan paku yang ditemukan termasuk dalam kelas Polypodiopsida, meliputi 2 Ordo dan 8 famili. Berdasarkan habitatnya ditemukan 8 jenis tumbuhan paku teresterial dan 4 jenis tumbuhan paku epifit. Kelimpahan jenis tumbuhan paku (Pteridhophyta) di perkebunan Desa Sipeso tergolong rendah dengan nilai kelimpahan R1 = 1,76. Persentase kelayakan media pembelajaran yaitu 83,25%, yang menunjukkan media pembelajaran dalam bentuk flipbook sangat layak digunakan. Kata Kunci : Kelimpahan, Tumbuhan Paku, Media Pembelajaran

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up