JudulSiklus Hidup Kupu-kupu Endemik Sulawesi Cepora Timnatha Dan Pemanfataannya Sebagai Media Pembelajaran |
Nama: AMBAR AYU PRATIWI |
Tahun: 2024 |
Abstrak Ambar Ayu Pratiwi, 2024. “Siklus Hidup Kupu-kupu Endemik Sulawesi Cepora timnatha dan Pemanfaataannya Sebagai Media Pembelajaran”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Biologi, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Palu. Pembimbing: (I). Fatmah Dhafir (2). Manap Trianto. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji siklus hidup kupu-kupu endemic Sulawesi Cepora timnatha. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh telur dari genus cepora yang ditemukan di pakan capparceae. Pengambilan sampel dengan menggunakan metode survei. Dengan mengamati aktivitas kupu-kupu cepora timnatha yang berada dilokasi penelitian kemudian dilakukan pengoleksian telur yang baru diletakkan (Oviposisi) kupu-kupu betina pada tumbuhan inang. Selanjutnya telur yang dikoleksi diletakkan pada wadah plastik yang telah disediakan untuk dipelihara dan diamati perkembangannya. Peneliti dapat menarik kesimpulan bahwa siklus hidup kupu-kupu Endemik Sulawesi Cepora timnatha memerlukan waktu sekitar 30 hari dari fase telur hingga menjadi kupu-kupu dewasa (imago), yang terdiri dari fase telur selama 3 hari, fase ulat 19 hari, dan fase pupa 8 hari. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh 1 jantan dan 1 betina. Penilaian e-book dilakukan oleh ahli isi, ahli desain, ahli media dan mahasiswa diperoleh nilai rata-rata 83,7%, dapat disimpulkan bahwa e-book sangat layak digunakan sebagai media pembelajaran. Kata kunci: Kupu-kupu, Siklus Hidup, Media Pembelajaran. |