Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH MODEL PEMBELAJARAN READING, QUESTION, AND ANSWER (RQA) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MAT PELAJARAN IPA DI SMPN 15 PALU
Nama: NUR FITRI
Tahun: 2024
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh model Pembelajaran Reading, Question and Answer (RQA) terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA di SMP Negeri 15 Palu. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu (Quasy Eksperiment) dengan membentuk dua kelompok subjek penelitian yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Desain penelitian yang digunakan adalah Nonequivalent Control Groups Design. Populasi dalam penelitian yaitu seluruh kelas VIII. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah Purposive Sampling dengan instrumen penelitian menggunakan tes tertulis pilihan ganda. Sampel dalam penelitian ini yaitu kelas VIII A dan kelas VIII B. Jenis data dalam penelitian berupa data primer yang didapatkan dari hasil pengisian pretest dan posttest. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji hipotesis (Uji t). Data perolehan rata-rata kelas eksperimen dan kelas kontrol yaitu pada kelas eksperimen sebesar 80,16 sedangkan pada kelas kontrol sebesar 70,31. Hasil analisis data penelitian dengan uji t yang berbantuan aplikasi SPSS versi 25 dengan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0.000 < 0.05, dengan demikian Ho ditolak dan Ha diterima yang artinya ada pengaruh model pembelajaran RQA terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA di SMP Negeri 15 Palu.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up