Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN MIND MAPPING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN IPA KELAS VIII D SMPN 19 PALU
Nama: SEPTIANA
Tahun: 2023
Abstrak
Septiana, 2023. Penerapan Model Pembelajaran Mind Mapping untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Pelajaran IPA Kelas VIII D SMPN 19 Palu. Skripsi, Program Studi Pendidikan Biologi Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing I Lestari M.P. Alibasyah, dan Pembimbing II Hayyatun Mawaddah. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada pelajaran IPA kelas VIII D SMPN 19 Palu dengan penerapan model pembelajaran mind mapping. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) menggunakan desain Kemmis & Mc Taggart yang terdiri dari 4 tahapan rencana tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi PTK ini dilaksanakan dalam 2 siklus tiap siklus terdiri dari 2 kali pertemuan, tiap pertemuan terdiri dari 2 jam pelajaran (2x45 menit). Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII D SMPN 19 Palu yang berjumlah 17 siswa terdiri dari 11 laki-laki dan 6 perempuan. Jenis data pada penelitian ini berupa data kuantitatif dan kualitatif. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini berupa soal pilihan ganda dan lembar observasi guru dan siswa. Adapun teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu analisis kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian diperoleh pada siklus I yaitu persentase ketuntasan belajar klasikal siswa mencapai 64,70%, persentase aktivitas guru mencapai 67,10?lam kategori kurang dan aktivitas siswa mencapai 75% kategori cukup. Pada siklus II hasil belajar mengalami peningkatan yang signifikan mencapai 88,23%, persentase aktivitas guru mencapai 91,44?lam kategori sangat baik dan aktivitas siswa mencapai 89,64% kategori baik. Dapat disimpulkan bahwa hasil penelitian dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pelajaran IPA kelas VIII D SMPN 19 Palu. Kata kunci : Mind Mapping, Hasil Belajar.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up