Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPengaruh Penggunaan Media Sosial Terhadap Konsentrasi Belajar Biologi Siswa Kelas IX Di SMP Negeri 3 Parigi
Nama: THALIA ZALSABILA
Tahun: 2021
Abstrak
Thalia Zalsabila, 2021. Pengaruh Penggunaan Media Sosial Terhadap Konsentrasi Belajar Biologi Siswa Kelas IX di SMP Negeri 3 Parigi. Skripsi. Program Studi Pendidikan Biologi, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing: Amran Rede. Penelitian ini dilatar belakangi oleh penggunaan media sosial sebagai sarana dalam proses pembelajaran pada masa pendemi covid-19 dalam hal ini dapat mempengaruhi konsentrasi siswa pada saat pembelajaran berlangsung. Oleh karena itu, Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penggunaan media sosial terhadap konsentrasi belajar siswa tentang biologi di kelas IX di SMP Negeri 3 Parigi. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IX SMP Negeri 3 Parigi yang berjumlah 45 orang. Pengambilan sampel pada penelitian ini adalah Sampling Jenuh. Hasil penelitian yang dikumpulkan melalui penyebaran angket dan diolah dengan menggunakan bantuan uji Test didapatkan nilai probabilitas (sig) = 0,686. Dari hasil tersebut dapat dilihat bahwa 0,686 > 0,05, artinya terdapat pengaruh yang tidak signifikan antara penggunaan media sosial terhadap konsentrasi belajar siswa kelas IX di SMP Negeri 3 Parigi pada mata pelajaran biologi. Kata Kunci: Penggunaan Media Sosial, Konsentrasi Belajar

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up