Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPOTENSI EKSTRAK DAUN AFRIKA (Vernonia Amygdalina Del) SEBAGAI ALTERNATIF PENGOBATAN GASTRITIS PADA TIKUS PUTIH (Rattus Norvegicus) YANG DIINDUKSI ASAM MEFENAMAT DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI SUMBER BELAJAR
Nama: SITTI RAHMI
Tahun: 2020
Abstrak
Sitti Rahmi, 2020. Potensi Ekstrak Daun Afrika (Vernonia amygdalina Del ) Sebagai Gastroprotektif Pada Tikus Putih ( Rattus norvegicus )Yang Diinduksi Asam Mefenamat Dan Pemanfaatannya Sebagai Sumber Belajar. Skripsi. Program Studi Pendidikan Biologi, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Palu. Pembimbing: Dr. H. Achmad Ramadhan, M.Kes Daun afrika merupakan salah satu tanaman herbal alami yang memiliki banyak manfaat dibidang kesehatan salah satunya untuk pengobatan diabetes melitus, penyakit usus dan antioksidan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan potensi ekstrak daun afrika (Vernonia amygdalina Del) sebagai alternatif pengobatan gastritis pada tikus putih (Rattus norvegicus) yang diinduksi asam mefenamat dan menentukan berapa dosis yang efektif. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen laboraturium dengan menngunakan Rancangan Acak Lengkap(RAL). Dosis pemberian ekstrak daun afrika yang diberikan kepada hewan coba adalah dosis 1,89 g/kg BB, 3,78 g/kg BB, 7,56 g/kg BB selama 7 hari. Analisi data diolah secara statistik menggunakan Analisa Varian (ANAVA) dengan software STATS 2.7. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak daun afrika yang efektif sebagai alternatif pengobatan gastritis pada tikus putih yaitu dosis 7,56 g/kg BB. Implementasi dari penelitian ini disusun dalam bentuk penuntun praktikum yang layak digunakan sebagai sumber belajar dengan persentase 88,5%. Kata kunci : Daun afrika, gastritis, sumber belajar

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up