Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEFEK PEMBERIAN PUPUK KOMPOS KOTORAN SAPI (Bos Taurus) TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN KACANG HIJAU (Vigna Radiata L.) DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN
Nama: FITRA
Tahun: 2023
Abstrak
Fitra, 2023. “Efek Pemberian Pupuk Kompos Kotoran Sapi (Bos taurus) Terhadap Pertumbuhan Tanaman Kacang Hijau (Vigna radiata L.) Dan Pemanfaataannya Sebagai Media Pembelajaran”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Biologi, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Palu, Pembimbing (1) Isnainar, S.P.,M.Si. (2) Dr. Mohammad Jamhari, M.Pd. Salah satu masalah yang dihadapi oleh masyarakat adalah sampah dan kotoran ternak yang tidak ditangani. Akibatnya, lingkungan di sekitarnya akan tercemar. Dalam hal ini, perlu dilakukannya pengelolaan kotoran ternak tersebut menjadi suatu komponen bermanfaat seperti pupuk kompos. Dimana pupuk kompos memiliki peranan yang sangat penting bagi kesuburan tanah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efek pemberian pupuk kompos kotoran sapi terhadap pertumbuhan tanaman kacang hijau dan pemanfaatannya sebagai media pembelajaran. Penelitian ini telah dilakukan pada bulan oktober tahun 2022 sampai bulan november tahun 2022. Metode yang digunakan adalah eksperimen dengan menggunakan desain rancangan acak lengkap (RAL) percobaan satu faktorial dengan 4 taraf perlakuan (K0 = kontrol, K1= 1 kg, K2= 1,5 kg, K3= 2 kg) dengan 3 kali pengulangan. Variabel yang diamati dalam penelitian ini adalah tinggi tanaman, diameter batang, jumlah daun dan jumlah tangkai yang diukur 2 MST, 4 MST dan 6 MST. Hasil penelitian menunjukkan pertumbuhan terbaik yaitu pada 6 MST perlakuan K3 dengan dosis 2kg, hal ini dapat dilihat pada analisis variansi tiap variabel yang diamati tinggi tanaman nilai Fhit 10,443 dan Ftab 4,07, diameter batang nilai Fhit 0,666 dan Ftab 4,07, jumlah daun nilai Fhit 1,416 dan Ftab 4,07 dan yang terakhir jumlah tangkai nilai Fhit 0,807 dan Ftab 4.07, sehingga dapat disimpulkan bahwa pupuk kompos kotoran sapi dapat berpengaruh terhadap pertumbuhan tanaman kacang hijau dengan dosis terbaik terdapat pada pemberian 2kg pupuk kompos kotoran sapi pada 6 MST. Implementasi kajian penelitian ini yang disusun dalam bentuk poster sangat layak dijadikan sebagai media pembelajaran. Kata kunci : kompos kotoran sapi, kacang hijau, media pembelajaran.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up