Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulAnalisis Fenotipe Ikan Rono (oryzias Sarasinorum Dan Oryzias Bonneorum) Di Danau Lindu Sulawesi Tengah Dan Pemanfaatannya Sebagai Sumber Belajar
Nama: ANITA SAPITRI
Tahun: 2020
Abstrak
ABSTRAK Anita Sapitri, 2020. Analisis Fenotipe Ikan Rono (Oryzias sarasinorum dan Oryzias bonneorum) di Danau Lindu Sulawesi Tengah dan Pemanfaatannya Sebagai Sumber Belajar. Skripsi. Program Studi Pendidikan Biologi, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Palu. Pembimbing I Made Budiarsa. ?Oryzias sarasinorum dan Oryzias bonneorum merupakan ikan endemik di Danau Lindu, Sulawesi Tengah. Ikan ini terancam punah di habitatnya, sehingga perlu mendapatkan perhatian khusus untuk mengembalikan populasi sumberdaya ikan. Tujuan Penelitian ini adalah mendeskripsikan karakter fenotipe, indeks kemiripan ikan rono (O.sarasinorum dan O.bonneorum) dan pemanfaatannya sebagai sumber belajar berupa modul. Metode yang digunakan yaitu deskriptif eksploratif. Sampel dalam penelitian ini adalah 2 spesies ikan dengan jumlah masing-masing setiap spesies 5 individu. Pengukuran karakter morfologi ikan dilakukan bedasarkan 39 karakter morfomerik, 5 karakter meristik, dan 3 karakter kualitatif. Analisis data sampel yang diperoleh menggunakan software Program File Editor (PFE) dan Mulitvariat Statistical Package (MVSP). Indeks kesamaan (similaritas) dihitung menggunakan simple matching coefisient . Hasil penelitian menunjukkan bahwa ikan rono (O.sarasinorum dan O.bonneorum) terdapat 19 karakter yang sama, hasil analisis pada pengujian menunjukkan bahwa antar spesies ikan hasil penelitian memiliki indeks kesamaan yaitu antara 0,630 sampai 1,000. Penelitian ini sangat layak digunakan sebagai sumber belajar dalam bentuk modul taksonomi hewan dengan persentase kelayakan sebesar 88,1 %. Kata kunci: Ikan, fenotipe, indeks similaritas, sumber belajar

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up