JudulJENIS DAN KELIMPAHAN TUMBUHAN SUKU ARACEAE DI JALUR PENDAKIAN GUNUNG NOKILALAKI UNTUK DIMANFAATKAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN |
Nama: RIDHA WAHYU MUSLIMIN |
Tahun: 2021 |
Abstrak Ridha Wahyu Muslimin, 2019. Jenis dan Kelimpahan Tumbuhan Suku Araceae di Jalur Pendakian Gunung Nokilalaki untuk Dimanfaatkan sebagai Media Pembelajaran. Skripsi pada Program Studi Pendidikan Biologi, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, Palu. Pembimbing: Samsurizal M. Suleman. Penelitian ini mengenai jenis dan kelimpahan tumbuhan suku araceae di jalur pendakian gunung Nokilalaki. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelimpahan jenis-jenis tumbuhan suku araceae, menentukan, dan membuat media pembelajaran dalam bentuk poster yang layak digunakan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini menggunakan metode jalur (belt transect) dengan teknik pengambilan sampel melalui koleksi bebas dengan menjelajahi sepanjang jalur pendakian yang dibatasi luas pengambilan sampel 5 meter ke kiri dan 5 meter ke kanan. Data hasil penelitian dianalisis secara kuantitatif dan karakter setiap jenis dideskripsikan secara kualitatif. Dari hasil penelitian, jenis tumbuhan suku araceae yang dijumpai dapat dibedakan menjadi 2 golongan yaitu geofit sebanyak 7 jenis (Colocasia esculent., Alocasia longiloba., Alocasia sp., Spathiphyllum commutatum., Schismatoglottis sp., Schismatoglottis inculta., Xanthosoma violaceum ). Golongan Hemiepifit sebanyak 5 jenis (Epipremnum pinnatum., Rhaphidophora puberula., Rhaphidophora decursiva., Scindapsus pictus., Xanthosoma violaceum ). Tingkat kelimpahan populasi menurut jumlah individu yang tergolong sedang 2 jenis (Epipremnum pinatum dan Rhapidophora puberula ), tergolong rendah 8 jenis (Alocasia longiloba., Alocasia sp., Spathiphyllum commutatum., Scismatoglottis sp., Scindapsus pictus., Rhadiphora lobbii., Rhaphidophora decusiva., dan Xantosoma violaceum ) dan tergolong sangat rendah 2 jenis (Colocasia esculenta dan Schismatoglottis inculta). Hasil analisis kelayakan poster sebagai media pembelajaran dikategorikan layak (71,5 %). Kata Kunci : Jenis, kelimpahan, tumbuhan suku araceae. |