Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGEMBANGAN BUKU SAKU DIGITAL BERBASIS FLIPBOOK PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN KREATIF SISWA KELAS VII DI SMPN 1 SOJOL UTARA
Nama: NOVIRIANTI
Tahun: 2024
Abstrak
Novirianti, 2024. “Pengembangan Buku Saku Digital Berbasis Flipbook Pada Materi Pencemaran Lingkungan Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis dan Kreatif Siswa Kelas VII di SMPN 1 Sojol Utara”. Tesis. Program Studi Pendidikan Sains Program Magister, Pascasarjana. Universitas Tadulako. Pembimbing Utama: Achmad Ramadhan, dan Pembimbing Anggota: Masrianih. Buku saku digital berbasis flipbook merupakan salah satu bentuk media pembelajaran yang dapat mendukung pembelajaran abad 21. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan melihat efektifitas buku saku digital berbasis flipbook pada materi pencemaran lingkungan terhadap kemampuan berpikir kritis dan kreatif siswa kelas VII di SMPN 1 Sojol Utara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian dan pengembangan (Research and Development) dengan desain instruksional 4D. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas VII di SMPN 1 Sojol Utara yang berjumlah 40 siswa. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Buku saku digital berbasis flipbook yang dikembangkan memperoleh persentase yaitu 86,96 % kategori sangat valid dan untuk kepraktisan media memperoleh persentase sebesar 80 % kategori praktis untuk digunakan dalam pembelajaran IPA, kemampuan berpikir kritis memperoleh nilai sebesar 70,83% kategori berpikir kritis (2) Kemampuan berpikir kreatif memperoleh nilai sebesar 84,37?ngan kategori berpikir kreatif (3) Efektifitas buku saku digital berbasis flipbook yang dikembangkan sangat efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa dengan nilai effect size sebesar 1.95 kategori sangat besar, (4) Efektifitas buku saku digital berbasis flipbook yang dikembangkan sangat efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa dengan nilai effect size sebesar 1.95 kategori sangat besar. Berdasarkan pada hasil pengembangan yang telah dilakukan, buku saku digital berbasis flipbook dapat menjadi media pembelajaran yang mampu meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan kreatif siswa pada pembelajaran IPA. Kata Kunci : Buku Saku Digital, Flipbook, Kritis, Kreatif

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up