JudulANALISIS KESALAHAN TATA BAHASA PADA PENULISAN TEKS DESKRIPTIF PADA SISWA KELAS TUJUH DI MTsN 1 PASANGKAYU |
Nama: A. HASRIKA |
Tahun: 2024 |
Abstrak A.Hasrika, A 122 20 012. Analisis Kesalahan Tata Bahasa pada Penulisan Teks Deskriptif pada Siswa Kelas Tujuh di MTsN 1 Pasangkayu, Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako, dibawah bimbingan Sudarkam R. Mertosono dan Darmawan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesalahan tata bahasa pada penulisan teks deskriptif pada siswa kelas tujuh di MTsN 1 Pasangkayu. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kualitatif deskriptif. Subjek penelitian nya ialah siswa kelas tujuh di MTsN 1 Pasangkayu, kelas A. Penelitian ini dilakukan dengan pengecekan dokumen arsip dan memberikan interview. Berdasarkan hasil analisis data, ditemukan bahwa, pertama, ada beberapa kesalahan yang dilakukan oleh siswa antara lain penghilangan, misformasi, salah penempatan, dan penambahan. Kedua, kesalahan tata bahasa tertinggi yang dibuat oleh siswa ialah kesalahan penghilangan dengan persentase 49.48%, yang kedua ialak kesalahan misformasi dengan persentase 35.05%, ketiga, kesalahan pada salah penempatan dengan persentase 11.34%, dan yang terendah ialah kesalahan penambahan dengan persentase 4.12%. Ketiga, ada empat sumber atau penyebab kesalahan yang dilakukan oleh siswa antara lain transfer antarling, konteks pembelajaran, strategikomunikasi, dan transfer intralingual. Terakhir, peneliti menemukan beberapa siswa yang tidak memahami tujuan dari teks deskriptif dan sulit membedakan tata bahasa Inggris. Kata Kunci: Kesalahan Tata Bahasa, Menulis Teks Deskriptif |