Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH PEMBELAJARAN BERBASIS KECERDASAN MAJEMUK TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS SISWA KELAS X DI SMA NEGERI 4 PALU
Nama: NUR ANNA MARNIANSIH
Tahun: 2020
Abstrak
ABSTRAK Nur Anna Marniansih. A 122 17 015. “Pengaruh Pembelajaran Berbasis Kecerdasan Majemuk Terhadap Peningkatan Kemampuan Menulis Siswa Kelas X di SMA Negeri 4 Palu”, pembimbing, Anshari Syafar dan Muh. Asri Hente. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah penerapan pembelajaran berbasis kecerdasan majemuk memberi pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan siswa kelas X di SMA Negeri 4 Palu dalam menulis paragraf deskriktif. Penelitian ini menggunakan desain quasi-experimental dengan non-equivalent pretest posttest control group. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 4 palu. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Sample yang diteliti adalah kelas X IPS 2 sebagai kelompok eksperimen dan kelas X IPS 1 sebagai kelompok kontrol. Dalam proses pengumpulan data, tes diberikan sebanyak dua kali yaitu pretest dan posttest. Kemudian data dianalisis secara statistik menggunakan t-test untuk membandingkan nilai rata-rata yang diperoleh dari kedua kelompok. Nilai rata-rata kelompok ekperimen pada pretest (34.8) dan posttest (61.5). Sedangkan nilai rata-rata kelompok kontrol pada pretest ((39.2) dan posttest (49.9). Nilai rata-rata kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dibandingkan untuk memperoleh nilai t-test, yaitu 9.5. Kemudian nilai tersebut dibandingkan dengan nilai t-table untuk melihat tingkat signifikansi yang diatur pada 0.5 dengan kebebasan 51 derajat. Dari perbandingan itu menunjukan bahwa t-value atau t-counted 9.5 lebih besar dari t-table 2.0095. Oleh karena itu, dapat dinyatakan bahwa kelas yang telah diajarkan dengan menggunakan teknik berbasis kecerdasan majemuk meningkat dalam menulis pargraf deskriptif dibandingkan dengan kelas yang belum diajarkan olehnya. Dapat disimpulkan bahwa, menggunakan teknik berbasis kecerdasan majemuk memberikan pengaruh yang signifikan terhadap meningkatnya penulisan paragraf deskriptif siswa kelas X SMA Negeri 4 palu. Kata Kunci: Pengaruh, Menulis Teks Deskriptif, Pengajaran Berbasis Kecerdasan Majemuk.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up